MEDIA SEBAGAI SALURAN DAKWAH, LEMBAGA SOSIAL DAN KOMERSIAL

Abstract

Media adalah segala sesuatu, baik berupa benda, manusia, hasil teknologi bergerak maupun tidak bergerak yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim kepada penerima, sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan minat serta perhatian khalayak sedemikian rupa, sehingga proses pengolahan informasi terjadi. Kemudian dakwah merupakan suatu aktivitas yang mulia bagi setiap muslim untuk melakukan amar ma’ruf nahi munkar, sehingga tercipta tujuan dakwah yang hakiki, yakni membentuk khairul ummah. Selanjutnya, Lembaga sosial adalah suatu format yang mantap, stabil, terstruktur, dan mapan di dalam masyarakat yang melakukan aktivitas berdasarkan posisi masing-masing individu atau kelompok, dalam suatu sistem hubungan sosial yang terorganisir atau teratur yang memperlihatkan adanya nilai-nilai, norma, peraturan, dan cara-cara berhubungan satu sama lain, yang diatur bersama guna memenuhi kebutuhan manusia dalam suatu masyarakat tertentu. sedangkan komersial dapat pahami sebagai kegiatan yang dilakukan untuk mendapatkan keuntungan baik, secara langsung maupun tidak langsung.