Urgensi Implementasi Strategi Dakwah Di Era Kontemporer

Abstract

Implementasi strategi dakwah di era kontemporer sangat penting dilakukan untuk mengantisipasi semakin kompleksnya problematika dakwah yang dihadapi. Ragam problematika dakwah kontemporer memerlukan beberapa upaya pembenahan dalam aktivitas dakwah agar tujuan dakwah dapat tercapai secara maksimal. Upaya yang dibutuhkan dalam pelaksanaan dakwah di antaranya adalah perencanaan dan pengaturan dalam aktivitas dakwah untuk mencapai tujuan dakwah yang telah dirumuskan. Dalam aktivitas dakwah, perencanaan yang matang akan menjadi peta jalan pada kegiatan dakwah sehingga pelaksanaan agenda dakwah akan lebih fokus dan terkontrol, efektif dan efisien, serta komprehensif-integratif.