Pengaruh Model Course Review Horay Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Perkalian dan Pembagian Pecahan Kelas V SD

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model model kooperatif tipe course review horay terhadap kemampuan berpikir kritis perkalian dan pembagian pecahan di kelas V SD Gugus II Kecamatan Koto XI Tarusan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian Quasi Eksperimental Design bentuk Nonequivalen control group design. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Cluster Sampling. Sampel penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SDN 21 Kapuh sebagai kelas eksperimen dan SDN 02 Gurun Panjang sebagai kelas kontrol. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata kelas eksperimen sebesar 74,29 dengan standar deviasi yaitu 12,43 dan nilai rata-rata kelas kontrol sebesar 60,43 dengan standar deviasi yaitu 14,90. Berdasarkan perhitungan uji-t (t-test) diperoleh thitung 3,56 sedangkan ttabel  pada taraf kepercayaan ? 0,05 adalah 2,021. Sehingga thitung >  ttabel. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan penerapan model kooperatif tipe course review horay terhadap kemampuan berpikir kritis perkalian dan pembagian pecahan di kelas V SD Gugus II Kecamatan Koto XI Tarusan