PENTINGNYA MEMAHAMI PERAN METODOLOGI STUDI ISLAM TERHADAP GENERASI MILENIAL DI ERA DIGITALISASI

Abstract

Metodologi studi Islam dikatakan urgensi untuk generasi milenial saat ini. Di mana ajaran-ajaran Islam yang merupakan warisan doktriner telah tertelan zaman seiring dengan perkembangan digitalisasi yang lebih modern. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui lebih dalam pentingnya metodologi studi Islam pada generasi milenial. Dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif, penulis menggunakan pendekatan perkembangan moral kognitif (Cognitive moral development approach) dan psikologi perilaku (behavior) diharapkan mampu memahamkan tentang metodologi studi Islam kepada generasi milenial. Generasi milenial atau acapkali disebut Gen Y ketertarikannya pada studi Islam bukan karena paksaan. Tetapi tujuan mereka memahami Islam lebih detail di tengah kecanggihan teknologi, adalah karena mereka akan menjadikan Islam sebagai pegangan hidup. Islam patut dijadikan pedoman oleh generasi milenial saat ini, yang sejak lahir sudah terpapar internet supaya tidak salah langkah di masa depan. Caranya, Mereka bisa mengenal lebih jauh studi Islam melalui pendekatan-pendekatan yang sudah ada sekaligus pendidikan karakter Islami yang kemudian diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.