Internalisasi Nilai-Nilai Keislaman dalam Membangun Karakter Akhlakul Karimah Siswa
Abstract
Pendidikan adalah proses merubah sikap dan tingkah laku seseorang atau sekelompok orang dalam usaha mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan latihan, proses dan perbuatan dengan cara mendidik. Namun kenyataan yang terjadi saat ini adalah penanaman nilai-nilai keagaamaan yang terjadi di sekolah kurang berhasil. Maka dari itu penelitian ini ditujukan untuk mendeskripsikan internalisasi nilai-nilai keislaman melalui metode pembiasaan sebagai upaya lebih lanjut mengenai internalisasi nilai-nilai keislaman untuk membentuk karakter peserta didik. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Penelitian dilaksanakan di SMK Yaspi Syamsul ‘Ulum Sukabumi. Subyek penelitian adalah guru dan peserta didik. Teknik pengumpulan data yang dipakai yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data mencakup reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan/ verifikasi. Kemudian pengecekan keabsahan data dilakukan dengan menggunakan teknik triangulasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa internalisasi nilai-nilai keislaman dalam pembentukan karakter akhlakul karimah siswa di SMK Yaspi Syamsul ‘Ulum berjalan dengan tertib dan teratur, karena para peserta didik cukup aktif dan antusias dalam melaksanakannya. Untuk mencapai hasil yang lebih baik diperlukan strategi yang mendukung, di antaranya melalui metode pemberian suri tauladan (keteladanan), ceramah keagamaan, nasehat dan hukuman yang harus dijalankan secara terus-menerus dan disesuaikan dengan nilai-nilai yang hendak disampaikan.