Peningkatan Minat Belajar Siswa dengan Metode TGT (Teams Games Tournament) pada Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas V B MI Nurul Huda Sidoarjo

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena kenyataan dilapangan para guru rata-rata mengeluhkan rendahnya kesadaran siswa untuk mengerjakan tugas-tugas mandiri dan pada saat pembelajaran di dalam kelas sebagian besar siswa pasif dan hal ini berpengaruh pada rendahnya minat belajar khususnya kelas V B, dari hasil penelitian dalam pembelajaran guru hanya menggunakan metode ceramah yang dianggap kurang efektif dalam pembelajaran karena keaktifan siswa sangat terbatasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan penerapan metode TGT (Teams Games Tournament) terhadap materi bangun ruang kelas V B mata pelajaran Matematika. Dan untuk mengetahui tingkat minat belajar siswa padamateri bangun ruang Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islamsetelah menggunakan metode TGT (Teams Games Tournament). Penelitian ini menggunakan metode TGT (Teams games Tournament), dan penelitian ini menggunakan model Penelitian Tindakan Kelas oleh Kemmis dan Mc Taggart. Penelitian ini terdiri dari 2 siklus dengan subyek penelitian kelas V B MI Nurul Huda Sidoarjo.Teknik pengumpulan datanya menggunakan Observasi dan Angket, dengan instrument yang mendukung berupa lembar observasi guru dan siswa serta angket. Penerapanmetode TGT (Teams games Tournament) berjalan dengan baik melalui perbaikan-perbaikan pada tiap siklus. Hal ini ditunjukkan dengan peningkatan aktivitas guru dan siswa dalam proses belajar mengajar. Dimana aktifitas guru mengalami peningkatan pada siklus I dari kategori baik menjadi sangat baik pada siklus II. Begitu juga dengan aktivitas siswa mengalami peningkatan selama proses pembelajaran. Hal ini terbukti dari hasil observasi aktivitas siswa pada siklus I berkategori baik dan meningkat pada siklus II yaitu berkategori sangat baik.Dan peningkatan minat siswa yang ditunjukkan oleh hasil angket minat belajar siswa pada siklus I yang berkategori cukup dan meningkat pada siklus II yang berkategori sangat baik.Terjadi peningkatan minat siswa kelas V B mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di MI Nurul HudaSidoarjo setelah menggunakan metode TGT (Teams games Tournament) dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan keaktifan siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar, serta dibuktikan dari hasil penelusuran hasil angket minat belajar siswa yang berkategori sangat baik.