Endang Mulyani_Peningkatan Manajemen Kinerja terpadu melalui Perencanaan Peningkatan Kinerja (PPK)
Abstract
Kinerja merupakan hasil akhir atau kemampuan kerja atas suatu pekerjaan pada waktu tertentu. Untuk meningkatkan kinerja salah satu cara yang tepat adalah melalui manajemen kinerja. Dalam proses manajemen kinerja terpadu diperlukan teknik manajemen. Salah satu teknik manajemen yang tepat digunakan adalah melalui Perencanaan Peningkatan Kinerja (PPK). Proses penyusunan PPK dilakukan melalui empat tahap. Empat tahap ini merupakan suatu rangkaian kegiatan yang saling terkait atau sebagai suatu bagan arus kegiatan. Empat tahap tersebut yaitu: menentukan tujuan organisasi dan ukuran kinerja, mengidentifikasi dan menganalisis kekuatan-kekuatan penghambat dan pendorong kemudian menilai (memberi bobot0 dampak kekuatan-kekuatan tersebut untuk menentukan kekuatan-kekuatan kunci, menyusun strategi dan rencana aksi, dan mengatur pelaksanaan kegiatan.