Pelaksanaan Fungsi Hubungan Masyarakat dan Publisitas pada Organisasi Non-Profit

Abstract

Abstrak: Pelaksanaan Fungsi Hubungan Masyarakat dan Publisitas pada Organisasi Non-Profit. Dewasa ini, tidak hanya organisasi profit yang menjalankan berbagai macam strategi pemasaran untuk menjaring konsumen. Organisasi non-profit pun juga melakukan berbagai strategi pemasaran agar tetap eksis, sehingga dapat mendatangkan sejumlah donatur. Salah satu strategi pemasaran yang digunakan adalah dengan menjalankan fungsi hubungan masyarakat (humas) dan publisitas. Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU) menjalankan fungsi humas dan publisitas, meskipun secara struktur tidak memiliki devisi humas. Peran fungsi humas dan publisitas dijalankan oleh bidang kemitraan. Hasil wawancara dan observasi menunjukkan bahwa fungsi humas dan publisitas yang dijalankan oleh PKPU Yogyakarta, antara lain; persconference, publikasi melalui media sosial, dan bekerjasama dengan media radio. Sasaran dari program tersebut adalah para donatur dan masyarakat secara luas. Tujuannya adalah agar dapat membangun citra yang baik, sehingga donatur dan masyarakat dapat berdonasi melalui PKPU Yogyakarta. Abstract: Implementation of Public Relations and Publicity Functions in Non-Profit Organizations. Today, not only profit organizations run various kinds of marketing strategies to attract consumers. Non-profit organizations also carry out various marketing strategies in order to continue to exist, so that they can bring in a number of donors. One of the marketing strategies used is to carry out public relations and publicity functions. The Community Care Justice Post (PKPU) carries out public relations and publicity functions, even though structurally there is no public relations division. The role of public relations and publicity functions is carried out by the partnership sector. The results of interviews and observations indicate that the functions of public relations and publicity run by PKPU Yogyakarta, among others; persconference, publication through social media, and collaborating with radio media. The objectives of the program are donors and the community at large. The aim is to build a good image, so donors and the community can donate through PKPU Yogyakarta.