MEMBONGKAR SANGKAR EMAS PASAR BEBAS MELALUI STRATEGI GACOAN

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguak praktik manajemen strategi dan akuntansi manajemen yang tidak berbasis pasar bebas. Kesadaran para pelaku bisnis UMKM berkearifan lokal diteliti melalui fenomenologi sehingga dapat mengungkapkan strategi yang digunakan, lalu tinjauan kritis digunakan untuk menghadirkan nilai lain dalam strategi selain bertujuan laba. Hasil penelitian menunjukkan bahwa informan pertama menghadirkan nilai sosial dalam berbisnis sehingga ia memutuskan untuk berkelompok dalam berbisnis, sedangkan informan kedua yang individualis lebih senang memutuskan rantai suplier dan distributor untuk margin yang lebih tinggi. Namun keduanya menghadirkan cinta dalam penentuan aset yang dijual, pemetaan customer profile, dan penetapan harga. Para pedagang burung ini tidak mengenal aset tetap dan aset biologis, hanya ada “gacoan” dan “non gacoan”. Hal ini menunjukkan tidak semua manajemen strategi dan akuntansi manajemen menyerah kepada pasar dan laba.