ANALISIS FAKTOR KUNJUNGAN IBU NIFAS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PONED X

Abstract

Latar Belakang: Salah satu sasaran global Sustainable Development Goals (SDGs) pada tahun 2030 adalah mengurangi rasio angka kematian ibu hingga kurang dari 70 per 100.000 kelahiran hidup.Kunjungan ibu nifas dapat membantu mengurangi angka kematian ibu. Melalui kunjungan ibu nifas diharapkan dapat terjadi deteksi dini komplikasi persalinan atau pelayanan kesehatan ibu nifas yangparipurna. Tujuan: Menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kunjungan ibu nifas di wilayah kerja Puskesmas Poned X. Metode: Desain cross sectional. Pengambilan sampel dengan teknik simple randomsampling. Jumlah sampel 159 orang. Hasil Penelitian: Hasil uji multivariate terdapat empat variabel yang dapat mempengaruhi jumlah kunjungan ibu nifas, yaitu pendidikan (p=0.001), sikap (p=0.003), dukungan keluarga (p=0.025) dan asuransi (p=0.026). Nilai Nagelkerke R Square menunjukkan nilai sebesar 0,729 atau 73%. Artinya, pendidikan, sikap, dukungan keluarga, asuransi mempengaruhi kunjungan ibu nifassecara serentak pada kisaran 73%, sedangkan 27% lainnya dipengaruhi atau dijelaskan oleh variablevariabel yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini. Sedangkan faktor yang paling dominan berpengaruh terhadap kunjungan ibu nifas yaitu variabel yang ditunjukkan oleh nilai β tertinggi, yaitu pendidikan (β = 13.941). Kesimpulan: Faktor yang mempengaruhi kunjungan ibu nifas adalah pendidikan, sikap, dukungan keluarga dan asuransi. Kata Kunci: Kunjungan ibu nifas, Ibu nifas, Puskesmas Poned.