PERKEMBANGAN INFORMATION TECHNOLOGY USAHA RESTORAN DI SOLO

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perkembangan information technology usaha restoran di wilayah Solo. Metoda pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, dengan kriteria 1) restoran ada di wilayah Solo, dan 2) data selama periode penelitian dapat diperoleh. Sedangkan metoda pengumpulan datanya menggunakan survey kuesioner. Kuesioner sebanyak 200 disebar ke restoran yang ada di wilayah Solo. Dengan pengembalian kuesioner melalui media WhatsApp, sebanyak 30 kuesioner berhasil dikumpulkan.Jenis penelitian ini adalah deskriptif. Data diolah dengan menggunakan aplikasi Microsoft Excel 2016, yang mana dibagi menjadi dua tahapan, yaitu menyusun data dalam bentuk diagram dan menganalisis data. Berdasarkan hasil penelitian, yang mana ditunjukkan dengan persentase sebesar 50-90%, fasilitas IT yang diadopsi oleh mayoritas restoran di Solo untuk menunjang performa restoran meliputi: 1) fasilitas Wi-Fi, 2) fasilitas pembayaran non tunai, 3) fasilitas IT terkait pembayaran pesanan, 4) fasilitas mitra transportasi online, 5) fasilitas IT kasir, 6) fasilitas media online. Berdasarkan temuan tersebut, baiknya restoran sesegera mungkin mulai melakukan secara bertahap adopsi teknologi informasi di atas (sesuai hasil penelitian), agar dapat tetap bertahan dalam persaingan yang semakin ketat. ABSTRACTThe purpose of this styudy was to find out the development of information technology in restaurant businesses in the Solo region. The sampling method uses purposive sampling, with criteria 1) restaurants are in the Solo region, and 2) data during the study period can be obtained. While the data collection method uses questionnaire survey. 200 questionnaires were distributed to restaurants in the Solo area. By returning the questionnaire through WhatsApp media, 30 questionnaires were collected.This type of research is descriptive. Data is processed using Microsoft Excel 2016 application, which is divided into two stages, namely compiling data in the form of diagrams and analyzing data. Based on the results of the study, which indicated a percentage of 50-90%, IT facilities adopted by the majority of restaurants in Solo to support restaurant performance included: 1) Wi-Fi facilities, 2) non-cash payment facilities, 3) IT facilities related to payments orders, 4) online transportation partner facilities, 5) IT cashier facilities, 6) online media facilities. Based on these findings, it is good for the restaurant as soon as possible to start doing the gradual adoption of information technology (according to the research results), so that they can survive in the increasingly fierce competition.