Keanekaragaman Avifauna di Objek Wisata Alam Air Terjun Berambai, Samarinda Kalimantan Timur

Abstract

Keanekaragaman jenis burung berkaitan dengan struktur dan strata vertikal vegetasi. Namun kerusakan hutan dapat mengganggu komunitas burung di habitatnya.  Objek wisata alam air terjun Barambai di Samarinda Kalimantan Timur adalah salah satu contoh  hutan yang mulai mengalami kerusakan akibat aktifitas pembukaan lahan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keanekaragaman, dominasi dan kesamaan jenis burung berdasarkan strata vertikal  vegetasi di kawasan Objek Wisata Alam Air Terjun Berambai. Metode point count digunakan untuk mengamati keanekaragaman jenis burung  berdasarkan  empat stratifikasi vertikal  vegetasi dan metode plot digunakan untuk membual profil vegetasi. Hasil penelitian ini menunjukkan total 45 jenis burung dari  674 individu ditemukan. Keempat statifikasi vertikal vegetasi menunjukkan indeks keanekaragaman sedang , indeks keseragaman relatif merata dan tidak ada jenis burung yang dominan