Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TPS untuk Meningkatkan Minat Belajar, dan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas X MIA 1 MAN 1 Pekanbaru Tahun Pelajaran 2016/2017

Abstract

Tujuan  penelitian ini adalah  meningkatkan minat dan kemampuan matematis  dalam pembelajaran matematika dengan penerapan model pembelajaran Think- Pair- Share. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (classroom action research), yaitu penelitian reflektif oleh prilaku tindakan yang dilakukan oleh guru sendiri untuk memperbaiki proses pembelajaran yang dilaksanakan atas dua siklus. Penelitian ini dilaksanakan mulai bulan januari  dan berakhir juni 2017. Subjek  dalam penelitian  ini adalah siswa-siswi kelas X MIA 1 MAN 1 Pekanbaru yang berjumlah 30 orang. Instrumen penelitian adalah angket, kuis, tes hasil belajar yang diberikan pada setiap akhir siklus, lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran dan catatan lapangan. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa minat belajar dan hasil belajar siswa meningkat dari  rata-rata kuis  pada pertemuan pertama 62,2 menjadi 77,9 pada pertemuan ke enam  dan tes hasil belajar  dengan rata-rata 61 pada siklus I meningkat menjadi 76 pada siklus II dengan  persentase ketuntasan siswa 26,7% pada siklus I meningkat menjadi 75,9 % pada siklus II.  Minat  siswa dalam belajar terlihat pada perhatian belajar, kemauan, merasa senang, semangat dalam belajar dan mengerjakan tugas mengalami peningkatan dari kategori kurang menjadi tinggi. Dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Think - Pair- share dapat meningkatkan hasil belajar dan minat belajar siswa.