Pelatihan Bahasa Inggris Berbasis ESP Bagi Pegawai Museum La Galigo

Abstract

Pelatihan penggunaan Bahasa Inggris dengan pendekatan ESP (English for Specific Purposes) adalah suatu pendekatan pembelajaran Bahasa Inggris yang dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan penggunaan Bahasa Inggris sesuai bidang ilmu atau profesi. Dalam hal ini, materi ESP didesain dan disampaikan sesuai dengan analisis kebutuhan pegawai museum. Metode Pendekatan yang dipilih dalam melaksanakan kegiatan pengabdian ini adalah pelatihan bahasa Inggris bagi pegawai museum La Galigo dengan metode ceramah, tanya jawab, FGD, demonstrasi dan pemberian tugas. Kegiatan ini diadakan selama tiga bulan bulan dengan frekuensi pertemuan tiga hingga empat kali seminggu. Setiap pertemuan dilaksanakan selama 90 menit dan diikuti oleh 20 pegawai museum. Dengan memperoleh materi Bahasa Inggris berbasis ESP, pegawai museum mampu memahami informasi dari buku–buku berbahasa Inggris, benda-benda bersejarah yang tersedia di museum dan berinteraksi serta mengkomunikasikannya kepada wisatawan domestik dan mancanegara yang berkunjung ke museum La Galigo.