FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KUALITAS LABA PADA PERUSAHAAN HIGH PROFILE YANG TERDAFTAR DI BEI

Abstract

AbstrakTujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan bukti empiris mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas laba pada perusahaan high profile yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Kualitas laba diukur dengan menggunakan koefisien respon laba (ERC). Faktor-faktor yang diteliti yaitu persistensi laba, peluang pertumbuhan, risiko, ukuran perusahaan,  kualitas tanggung jawab sosial perusahaan, kualitas auditor, dan struktur modal. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dalam pemilihan sampel dari perusahaan high profile yang terdaftar di BEI periode 2009 sampai 2012. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peluang pertumbuhan berpengaruh positif terhadap kualitas laba, sementara risiko, ukuran, dan kualitas tanggung jawab sosial berpengaruh negatif terhadap kualitas laba. Persistensi laba, kualitas auditor, dan struktur modal tidak berpengaruh terhadap kualitas laba.  AbstractThe purpose of this study is to get the empirical evidence of factors that affect earnings quality on high profile companies listed in Indonesia Stock Exchange. Earnings quality is measured using earnings response coefficient. The factors that being examined are earnings persistence, growth opportunities, risk, company size, Corporate Social Responsibility (CSR) quality, auditor quality, and capital structure. The study used purposive sampling method on sample selection from high profile companies listed in Indonesia Stock Exchange period 2009 to 2012. The results showed that growth opportunities have positive effect to earnings quality, while risk, company size, and CSR quality have negative effect to earnings quality. Earnings persistence, auditor quality and capital structure have no effect to earnings quality