Peningkatan Motivasi Belajar Siswa Pelajaran Ekonomi Melalui Model Pembelajaran Quantum Tipe VAK Kelas XI IPS 2 DI SMA Negeri I SUMENEP Kabupaten Sumenep

Abstract

ABSTRAK   Pembelajaran ekonomi merupakan salah satu  mata pelajaran yang kurang diminati siswa.  Maka upaya yang dilakukan peneliti untuk meningkatkan motivasi belajar ekonomi dan meningkatkan hasil  pembelajaran  peneliti melakukan inovasi dengan menggunakan model pembelajaran quantum model VAK. Tujuan dari penelitian Tindakan Kelas ini untuk peningkatan motivasi belajar siswa pelajaran ekonomi melalui “Model Pembelajaran Quantum tipe VAK.”  Manfaat penelitian ini agar siswa dapat meningkatkan motivasi dalam belajar sehingga prestasi dalam mapal pelajaran ekonomi dapat meningkat, sedangkan bagi guru memperluas dan menambah wawasan serta kreativitas berpikir dalam mengembangkan potensinya sebagai Pendidik. Subjek Penelitian Subjek penelitian ini adalah siswa klas XI IPS 2 SMA Negeri 1 Sumenep  Setting Penelitian Tindakan Kelas dilakukan di SMA Negeri 1 Sumenep tahun pelajaran 2019-2020.Penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam tiga siklus dianggap sudah berhasil apabila terjadi peningkatan hasil belajar siswa apabila 85% siswa kelas XI IPS 2 (kelas yang diteliti) telah mencapai ketuntasan dengan standar ideal 75. Hasil penelitian tindakan ini menunjukkan Dari hasil kegiatan Pembelajaran yang telah dilakukan setelah tiga siklus, dan berdasarkan seluruh pembahasan serta analisis yang telah dilakukan dapat disimpulkan sebagai berikut: Pembelajaran dengan ini Quantum tipe VAK dapat ningkatkan hasil .belajar siswa Kelas  XI IPS 2 di SMA Negeri 1 Sumenep mata Pelajaran Ekonomi yang ditandai dengan ningkatan hasil belajar siswa dan setiap siklus yaitu 65%; 78,33% : 87%. Pembelajaran melalui penerapan model Quantum tipe VAK pada pelajaran Ekonomi mempunyai pengaruh positif, yaitu dapat meningkatkan motivasi belajar siswa.