KAJIAN ADMINISTRASI PENDIDIKAN DI DUNIA PENDIDIKAN

Abstract

Administrasi dapat diartikan sebagai keseluruhan proses dari aktivitas-aktivitas pencapaian tujuan secara efisien dengan dan melalui orang lain (Robbins, 1998:63). Administrasi dalam pendidikan yang tertib dan teratur, sangat diperlukan untuk meningkatkan kemampuan pengelolaan pendidikan. Peningkatan kemampuan tersebut akan berakibat positif, yaitu makin meningkatnya efisiensi, mutu dan perluasan pada kinerja di dunia pendidikan tersebut. Tujuan administrasi pada umumnya adalah agar semua kegiatan mendukung tercapainya tujuan pendidikan. Secara khusus ingin mencapai Efektifitas produksi; Efesiensi; Kemampuan menyesuaikan diri (adaptivenes); dan Kepuasan Kerja. Dengan kata lain bahwa Ukuran keberhasilan administrasi pendidikan adalah produktivitas pendidikan, yang pertama dilihat pada produk hasil atau efektivitas dari proses, suasana dan efisiensi. Dalam pencapaian efektivitas ini diperlukan suatu proses minimal meliputi perilaku manusia berorganisasi. Perilaku itu dapat dinyatakan dalam bentuk perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan atau pembinaan atas tugas kewajiban administratif Kata Kunci: Administrasi, pendidikan,efektivitas.