Siri’ Na Pesse dalam Masyarakat Bugis di Kota Tanjungpinang

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai siri’ na pesse dalam masyarakat Bugis di kota Tanjungpinang untuk melihat bagaimana masyarakat Bugis dalam mempertahankan tradisi siri’ na pesse di kota Tanjungpinang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif yang berusaha menggali,memahami, dan mencari fenomena sosial yang kemudian menghasilkan data yang mendalam. Hasil penelitian adalah menarasikan bagaimana masyarakat Bugis dalam mempertahankan tradisi siri’ na pesse di Kota Tanjungpinang dengan cara penerapan siri’ na pesse dalam profesi atau pekerjaannya, dalam Keluarga serta dalam kehidupan bermasyarakat. Karena siri’ na pesse dalam profesi atau pekerjaan dipertahankan dalam etos kerja orang Bugis. Sedangkan dalam keluarga mereka mempertahankannya dengan menanamkan serta menjaga siri’ na pesse dalam tradisi dan bahasa Bugis yang merupakan identitas bagi mereka. Masyarakat Bugis di Kota Tanjungpinang menjaga mempertahankan siri’ na pesse dalam kehidupan bermasyarakat menjadikan diri mereka sebagai penyeimbang ditengah-tengah masyarakat kota Tanjungpinang yang heterogen