Efektivitas Penggunaan Aplikasi Kahoot Sebagai Alat Evaluasi pada Mahasiswa
Abstract
This study aims to determine the effectiveness of the kahoot application as an evaluation tool for students in terms of student motivation and attention. This type of research is quantitative, with a one shot case study design. The population in this study were all 3rd semester students of the Riau University Biology Education Study Program who took the instructional media course, the sampling in this study was through purposive sampling, which is one class of the 3rd semester students who took the instructional media course. The research instrument consisted of a motivation and attention questionnaire which was used after the students had conducted lectures with an evaluation sistem using the kahoot application, observation sheets and a list of interview questions. The validity and reliability of the motivation and attention questionnaires have been tested, the reliability value of the motivation and attention questionnaire is 0.835. The results showed that the level of effectiveness of the kahoot application on student motivation was 82.6% with the very effective category and 80.6% for student attention with the very effective category. So it can be concluded that the kahoot application is very effective as an evaluation tool in terms of motivation and attention.Keywords: effectiveness, kahoot, evaluation tool ABSTRAK.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitasi aplikasi kahoot sebagai alat evaluasi pada mahasiswa ditinjau dari motivasi dan atensi mahasiswa. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif, dengan desain penelitian one shot case study. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh mahasiswa semester 3 Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Riau yang mengikuti mata kuliah media pembelajaran, pengambilan sampel pada penelitian ini melalui purposive sampling, yaitu salah satu kelas mahasiswa semester 3 yang mengikuti mata kuliah media pembelajaran. Instrumen penelitian terdiri dari angket motivasi dan atensi yang digunakan setelah mahasiswa melakukan perkuliahan dengan sistem evaluasi menggunakan aplikasi kahoot, lembar observasi dan daftar pertanyaan wawancara. Angket motivasi dan atensi telah diuji validitas dan reliabilitasnya, nilai reliabilitas pada angket motivasi dan atensi adalah 0,835. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat keefektifan aplikasi Kahoot terhadap motivasi mahasiswa yaitu sebesar 82,6% dengan kategori sangat efektif dan untuk atensi mahasiswa yaitu sebesar 80,6% dengan kategori sangat efektif. Sehingga dapat disimpulkan bahwa aplikasi Kahoot sangat efektif sebagai alat evaluasi ditinjau dari motivasi dan atensi.Kata kunci: efektivitas, kahoot, alat evaluasi.