Analisis Vulnerability pada Website Universitas Singaperbangsa Karawang menggunakan Acunetix Vulnerability

Abstract

Isu keamanan website merupakan hal yang sangat krusial pada masa sekarang, sehingga masalah keamanan dan kerentanan website menjadi sangat penting dalam mengembangkan aplikasi website. Dalam mendeteksi kerentanan dalam penelitian ini digunakan metode kualitatif dengan memanfaatkan perangkat lunak Acunetix Vulnerability Scanner, yang dimulai dari tahap inisiasi, investigasi, pengujian dan verifikasi. Hasil dari penelitian ini, tingkt kerentanan website Universitas Singaperbangsa Karawang berada pada level 2 yaitu Medium, sehingga kemungkinan untuk mengakses dan mengumpulkan informasi sensitif, karena dengan infromasi tersebut penyusup bisa dengan mudah mengeksploitasi kelemahan yang ada.