Perancangan E-School Berbasis Web (Studi Kasus: SMP IT Future Islamic School Pekanbaru)
Abstract
E-School merupakan sistem informasi manajemen sekolah berbasis web yang terdiri dari berbagai modul aplikasi yang berfungsi untuk mengelola seluruh kegiatan administrasi dan manajemen akademik dalam sebuah sekolah. Melalui E-school sekolah dapat meningkatkan pelayanan akademik terhadap siswa maupun orang tua siswa untuk mengakses nilai siswa, data kehadiran siswa, data guru, dan informasi-informasi sekolah, yang selama ini dilakukan secara manual oleh pihak sekolah. Sistem E-School ini dirancang dengan menggunakan UML dan untuk implementasinya menggunakan PHP dan MySQL. Sistem E-school berbasis web terdiri dari berbagai modul diantaranya modul PSB ( Penerimaan Siswa Baru), modul pembelajaran, modul kepegawaian dan modul bimbingan. Pemilihan studi kasus di SMP IT Future Islamic School karena sekolah ini sebuah instansi swasta yang bergerak dibidang pendidikan yang telah memiliki akreditasi A tetapi belum menggunakan sistem informasi untuk mendukung proses akademik sekolah