SISTEM PENGELOLAAN DISTRIBUSI SURAT DAN MONITORING DISPOSISI DIGITAL DI POLITEKNIK NEGERI BANDUNG

Abstract

Pengelolaan surat masuk dan surat keluar di Politeknik Negeri Bandung (POLBAN)prosesnya dilakukan secara manual.Dokumentasi berupa penulisan di buku agenda dan pengarsipan surat hanya berupa penyimpanan dokumen hardcopy.Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk merancang, mengimplementasikan sampai dengan pengujian aplikasi pengelolaan distribusi surat dan monitoring disposisi digital di Politeknik Negeri Bandung. Metode penelitian yang digunakan meliputi pengumpulan data dengan wawancara dan observasi, sedangkan metode pembangunan sistem menggunakan model waterfall, alat bantu analisis dan perancangan meliputi flowmap, diagram konteks, kamus data, data flow diagram (DFD) dan E-R diagram.Dengan adanya sistem pengelolaan distribusi surat dan monitoring disposisi digital ini pengelolaan surat menjadi lebih baik dan mempermudah dalam proses disposisi sehingga tidak terjadi lagi disposisi yang tertunda.