Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Integritas, Kompetensi, Dan Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan Di PT. Golden Riau Jaya Pekanbaru

Abstract

Kinerja Karyawan diketahui sebagai faktor yang mempengaruhi berbagai aspek di PT.Golden Riau Jaya, adapun pada penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Integritas, Kompetensi dan Komitmen Organisasi terhadap Kinerja Karyawan PT. Golden Riau Jaya Pekanbaru. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner dan dilaksanakan pada 52 karyawan PT. Golden Riau Jaya yang juga merupakan populasi pada penelitian ini. Dalam penelitian ini teknik sampling yang digunakan teknik sampling jenuh merupakan teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kepemimpinan transformasional tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT.Golden Riau Jaya Pekanbaru, variabel integritas berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT.Golden Riau Jaya Pekanbaru, variabel Kompetensi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT.Golden Riau Jaya Pekanbaru, dan variabel komitmen organisasi berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja karyawan PT.Golden Riau Jaya Pekanbaru. Dengan demikian perusahaan PT.Golden Riau Jaya sebaiknya lebih memperhatikan variabel yang berpengaruh signifikan antara lain: integritas dan kompetensi. Kata Kunci: Kepemimpinan Transformasional, Integritas, Kompetensi, Komitmen Organisasi, Kinerja Karyawan.