Tinjauan Model Evaluasi Prilaku Pengguna Teknologi Informasi

Abstract

Peranan teknologi informasi dalam perubahan terkait dalam tiga aspek yaitu gaya hidup, perekonomian dan organisasi bisnis. Pengaruh penggunaan teknologi juga memberi dampak secara psikologis terutama secara prilaku pengguna. Sebagai pengguna teknologi informasi secara langsung maupun tidak langsung akan mengalami perubahan prilaku jika telah menggunakan teknologi informasi. Adanya peningkatan kualitas teknologi informasi juga dapat meningkatkan dampak psikologis bagi pengguna. Tingkat keberhasilan penerapan teknologi informasi juga ditentukan oleh aspek prilaku penggunanya. persepsi para personil (orang-orang) yang terlibat dalam implementasi sistem akan berpengaruh pada akhir suatu sistem, apakah sistem itu berhasil atau tidak, dapat diterima atau tidak, bermanfaat atau tidak jika diterapkan.