Konvergensi Modifikasi Metode Newton Ganda dengan Menggunakan Kelengkungan Kurva

Abstract

Metode Newton Ganda adalah salah satu metode iterasi yang digunakan untuk menentukan akar-akar persamaan nonlinier dengan konvergensi orde empat. Banyaknya iterasi yang digunakan oleh  sebuah metode iterasi bergantung kepada orde konvergensinya. Semakin tinggi orde konvergensinya, semakin sedikit iterasi yang dilakukan. Oleh karena itu, pada kajian ini penulis memodifikasi metode Newton Ganda dengan menggunakan kelengkungan kurva untuk meningkatkan orde konvergensi. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh bahwa modifikasi metode Newton Ganda dengan menggunakan kelengkungan kurva menghasilkan sebuah metode iterasi baru dengan konvergensi orde delapan.