Peramalan Pencemaran Udara oleh Sulfur Dioksida (SO2) di Pekanbaru dengan Model AR(3)

Abstract

Metode Box-Jenkins adalah salah satu metode yang digunakan untuk memodelkan data deret waktu dan bertujuan untuk meramalkan data pada waktu yang akan datang. Penelitian ini membahas tentang trend data kepekatan sulfur dioksida (SO2), dan menemukan model terbaik untuk data kepekatan sulfur dioksida tersebut, serta menentukan hasil peramalan pencemaran udara oleh sulfur dioksida di daerah Sukajadi Pekanbaru pada waktu yang akan datang. Data pengamatan yang digunakan adalah data rata-rata kepekatan sulfur dioksida secara harian mulai dari 01 Januari 2011 sampai 18 April 2011. Hasil analisis pada penelitian ini mendapatkan model yang sesuai untuk data sulfur dioksida yaitu model AR(3), model ini dapat digunakan untuk analisis peramalan. Hasil peramalan menunjukkan terjadinya penurunan kepekatan sulfur dioksida (SO2) dari waktu sebelumnya. Sehingga tahap kualitas udara di Sukajadi Pekanbaru untuk waktu yang akan datang dalam tahap sedang dan tidak terjadi peningkatan pencemaran udara.