PENINGKATAN HASIL BELAJAR BIOLOGI KONSEP PROTOZOA DENGAN PENDEKATAN INKUIRI PADA SISWA KELAS X MIA 4 MAN 2 PADANDSIDIMPUAN

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penerapan pendekatan inkuiri dalam pembelajaran biologi pada konsep protozoauntuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas XMIA 4  MAN 2 Padangsidimpuan. Rancangan penelitian tindakan kelas ini dilakukan dalam dua siklus dan setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu (1) perencanaan (2) Pelaksanaan (3) observasi (4) refleksi. Pengumpulan data melalui teknik pemberian tes, wawancara, observasi dan pencatatan lapangan. Analisis data dilakukan melalui reduksi, penyajian dan penarikan kesimpulan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XMIA 4  MAN 2 Padangsidimpuan  yang berjumlah 23 orang siswa. Hasil penelitian diperoleh  data awal siswa yang kategori tuntas 0 orang atau persentase ketuntasan klasikal 0%. Pada siklus 1 banyak siswa yang tuntas pada indikator 1 ada 12 siswa dan indikator 2 siswa tuntas 10 siswa, persentase ketuntasan klasikal 48,3%. Sedangkan Siklus II banyaknya siswa yang tuntas pada indikator 1 adalah 22 siswa dan indikator 2 sebanyak 21 siswa, persentase ketuntasan klasikal 94%. Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa pendekatan inkuiri dapat meningkatkan hasil belajar. Siswa yang aktif saat pembelajaran konsep protozoa  dengan pembelajaran metode inkuiri siklus I sebesar 36,83%, Pada siklus II keaktifan siswa sebesar 89,8%, Pada siklus II keaktifan siswa sebesar 89,9%. Sikuls II sudah mencapai efektif dari segi proses yaitu pembelajaran dikatakan efektif, karena aktivitas siswa telah mencapai 85% siswa  terlibat secara aktif