PENGEMBANGAN KESADARAN MASYARAKAT DI PERDESAAN DALAM MENGGUNAKAN BAHASA INDONESIA SEBAGAI ALAT KOMUNIKASI EFEKTIF

Abstract

ABSTRAKPenelitianini bertujuan untuk mengetahui (1) bagaimana proses pengembangan kesadaran masyrakat di perdesaan dalam menggunakan bahasa Indonesia sebagai alat komunikasi efektif (2) bagaimana hasil pengembangan kesadaran masyarakat di perdesaan dalam menggunakan bahasa Indonesia sebagai alat komunikasi efektif . Untuk mengungkap fenomena tersebut peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif . Peneliti menggunakan metode ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan perkembangan pengguna bahasa Indonesia diperdesaan. Metode kualitatif digunakan karena metode ini merupakan salah satu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa ucapan atau tulisan dan perilaku orang-orang yang diamati.Hasil dari penelitian menunjukan 100% masyarakat membutuhkan adanya kegiatan pemberdayaan yang sifatnya positif dan membangun. Setelah dilakukannya pengembangan kepada masyarakat mengenai bahasa data menunjukan adanya pengaruh yang terjadi dalam kehidupan masyarakat, seperti mulainya masyarakat menggunakan bahasa Indonesia dalam aktivitas sehari-hari, timbulnya rasa percaya diri dalam menggunakan bahasa Indonesia.Kata Kunci :pengembangan, kesadaran, masyarakat perdesaan, komunikasi efektif