Peran Dan Motivasi Warga Pendatang Dalam Kegiatan Sosial di Tasikmadu Kecamatan Lowokwaru Kota Malang
Abstract
Tujuan artikel ini adalah menganalisis peran dan Motivasi warga pedatang dalam kegiatan sosial di Tasikmadu Kecamatan Lowokwaru Kota Malang. Artikel ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam ada tiga, yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Simpulannya adalah motivasi warga pendatang mengikuti kegiatan sosial yaitu sebagai penyaluran hobi, keinginan memajukan desa dan lebih membaur dengan warga Tasikmadu. Tujuan warga pendatang terlibat dalam kegiatan sosial di Tasikmadu adalah untuk syiar dan membuat warga Tasikmadu lebih memiliki rasa kekeluargaan yang tinggi. Interaksi soaial antar warga pendatnag tercermin dalam kerja sama antar warga pendatang dalam kegiatan sosial. Interaksi yang berlangsung secara terus menerus di lingkup para pendatang, menimbulkan terbentuknya suatu kegiatan sosial keagaaman. Kegiatan sosial keagamaan untuk mempererat tali silaturahmi dengan warga serta sebagai tempat syiar untuk agama islam.