Pengaruh Buku Cerita Bergambar terhadap Pengetahuan Manajemen Bencana Anak

Abstract

Penelitian ini bermaksud membuktikan adanya pengaruh buku cerita bergambar berkaitan dengan pengetahuan manajemen bencana anak. Adapun metode penelitiannya merupakan  eksperimen dengan bentuk quasi eksperimental design. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling dengan jumlah 48 anak yang berada pada usia 5-6 tahun. Data pengetahuan manajemen bencana anak dikumpulkan dengan menggunakan tes pengetahuan tentang manajemen bencana. Adapun hasil dari studi  ditemukan pengaruh buku cerita bergambar berkenaan dengan pengetahuan manajemen bencana pada anak. Dengan nilai thitung= 25,790 dan probabilitas sig t= 0,000. Buku cerita bergambar memberikan pengaruh terhadap pengetahuan manajemen bencana pada anak sebesar 55,94%. Kebaruan yang diperoleh dari penelitian ini adalah pentingnya memperkenalkan manajemen bencana kepada anak usia dini melalui sumber bacaan yang memiliki gambar sehingga pesan yang terdapat pada buku tersebut dapat tersampaikan dengan baik.