KEBUDAYAAN KAMPUNG ADAT BANCEUY DESA SANCA KECAMATAN CIATER KABUPATEN SUBANG

Abstract

Penelitian ini terkait Kebudayaan Kampung Adat Banceuy  Desa Sanca Kecamatan Ciater di Kabupaten Subang. Adapun mayoritas Penduduk yang berada di Kampung Adat Banceuy adalah Asli Keturunan Banceuy, sementara itu penelitian ini lebih khusus hanya membahas Kebudayaan Kampung Adat Banceuy.Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui Sejarah Kampung adat Banceuy juga Kebudayaan yang ada di Kampung adat Banceuy     Berdasarkan penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa: Pertama Sejarah Kampung adat Banceuy dahulunya bernama Kampung Negla penggunaan Nama banceuy yaitu adalah kesepakatan para sesepuh kampung adat banceuy setelah terjadi badai yeng merusak kampung  Negla sekitar tahun 1800. kedua, kebudayaan yang penulis temukan di Kampung Banceuy seperti Tradisi dan Upacara Adat, Kesenian Kampung adat banceuy, Atraksi Masyarakat Kampung Adat Banceuy, dan Permainan Tradisional Kampung adat Banceuy.Kata kunci : Kebudayaan, Kampung Adat, Banceuy