Pengujian Sensor Jarak HC-SR04 Pada Percobaan Gerak Lurus Suatu Benda

Abstract

Telah dilakukan pengujian terhadap sensor jarak HC-SR04 untuk pengunaannya pada percobaan gerak lurus suatu benda. Alat uji ini terdiri dari sebuah sensor jarak HC-SR04, arduino nano, tombol on/off dan tombol reset. Dari penelitian diperoleh dat karakteristik sensor y = 0,0175x +0,364 dimana x adalah durasi waktu yang dibutuhkan gelombang ultrasonik yang dikirimkan sensor sampai diterima kembali oleh sensor dan y adalah jarak yang diukur dengan mengunakan meteran atau sama dengan hasil pembacaan jarak oleh sensor. Selanjutnya hasil pengujian jarak pembacaan jarak oleh sensor diperoleh y=0,6969x + 7,8255dimana x adalah jarak yang diukur dengan meteran dan y adalah jarak yang dibaca oleh sensor.  Pada pengujian  diperoleh kesalahan deteksi sensor sebesar 17,57% dan pengaruh perpindahan posisi benda terhadap hasil pembacaan jarak oleh sensor sebesar 81,4%. Pencacah waktu pada alat bekerja dengan baik dengan kesalahan rata rata sebesar 0,185 . Sensor HC-SR04 dapat digunakan pada percobaan gerak lurus baik gerak lurus beraturan maupun gerak lurus berubah beraturan sampai sekitar 2 detik pertama pembacaan posisi benda oleh sensor. Sensor HC-SR04 membutuhkan waktu sekitar 1 detik untuk dapat kembali membaca posisi benda dengan benar.