Tahap Design (Perancangan) Lembar Essay Assessment Berbasis Creative Problem Solving (CPS) untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Peserta Didik dalam Pembelajaran Fisika di SMA

Abstract

Penelitian pengembangan essay assessment berbasis Creative Problm Solving (CPS) menggunakan 4-D model. Tahap-tahap dalam 4-D model terdiri dari define, desain, development dan disseminate. Hasil analisis dari tahap definemenyataan bahwa kemampuan berpikir kreatif peserta didik di SMAN 7 Padang masih rendah dan diperlukan pengembangan lembar essay assessment berbasis creative problem solving. Langkah selanjutnya yang dilakukan adalah tahap design (perancangan). Perancangan lembar essay assessment dimulai dengan penyusunan standar tes, pemilihan media, pemilihan format, membuat rancangan awal.Perancangan dilakukan untuk mendapatkan landasan dan kesesuian pengembangan essay assessment dengan kebutuhan dan karakteristik peserta didik. Essay assessment dirancang memuat langkah-langkah model pembelajaran creative problem solving untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif peserta didik.Penelitian yang dilakukan termasuk jenis penelitiandeskriptif kualitatif, yang mendeskripsikan rancangan essay assessment berbasis creative problem solving untuk meningkatkan keterampilan berpikir kreatif.Rancangan lembar essay assessment berbasis creative problem solving terdiri dari: cover, kata pengantar, daftar isi, identitas, petunjuk,  tujuan pembelajaran, Tahap kegiatan pada lembar essay assessment disesuaikan dengan tahap-tahap creative problem solving dan memperhatikan karakteristik asesmen autentik. format penilaian, selain itu essay assessment juga dilengkapi dengan RPP dan Penilaian yang berbasis CPS.