Pengaruh Model Pembelajaran dan Bentuk Tes Terhadap Hasil Belajar Matematika dengan Mengontrol Kemampuan Awal Siswa

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran dan bentuk tes terhadap hasil belajar matematika dengan mengontrol kemampuan awal siswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan rancangan faktorial 2×2. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa SMP Negeri di Kabupaten Soppeng. Teknik analisis digunakan ankova dua jalur. Hasil penelitian diperoleh bahwa model pembelajaran mempengaruhi hasil belajar matematika yang tergantung bentuk tes formatif, setelah mengurangi pengaruh linear kemampuan awal siswa.Kata kunci: Model Pembelajaran, Bentuk Tes, Hasil Belajar Matematika, Kemampuan Awal Siswa.