DUNIA USAHA KERAJINAN PANDAI BESI MASSEPE Studi Mengenai Kehidupan Sosial dan Keagamaan Pengrajin Pandai Besi Massepe Kabupaten Sidrap

Abstract

Salah satu kebijaksanaan pemerintahdalam bidang ekonomi adalah pembangunanindustri sebagai upaya untuk meningkalkannilai tambah, memperluas lapangan kerja dankesempatan kerja, dapat menunjang sektorpertanian dan mengolah hasil-hasil pertanian.Acuan kebijaksanaan seperti itu memperlihatkanbetapa usaha kerajinan pandai besimasih potensial dalam lingkungan masyarakatyang kehidupan perekonomiannya masihbersifat agraris.Dalam hubulngan sebagai penyedia(suplier) pelbagai macam peralatan pertanian,dapat dimengerti betapa arti dan kedudukankerajinan pandai besi dalam kerangkakehidupan perekonomian Sulawesi Selatanyang masih bersifat agraris. Ia tidak sajamenyerap tenaga kerja sebagian masyarakatdan memberi pelayanan kepada masyarakat(terutama masyarakat petani) dalam pelbagaimacam peralatan pertanian yang dibutuhkan,bahkan lebih jauh dari itu. Usaha kerajinanpandai besi sudah dan bisa mengerem rupiahyang keluar dari Sulawesi Selatan untukmembeli peralatan yang dibutuhkan bagi alatalatproduksi pertanian.