PEMETAAN ARAH KEBIJAKAN PENGEMBANGAN BADAN USAHA MILIK DESA DI KECAMATAN KALIGONDANG KABUPATEN PURBALINGGA
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah memetakan dan menganalisis arah kebijakan pengembangan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Kecamatan Kaligondang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan yang melibatkan berbagai pihak didesa yang terkait dengan BUMDes. Metode analisis yang digunakan adalah analisis SWOT dan analisis konten. Hasil analisis menunjukkan bahwa selain keunggulan dan kekuatan yang dimiliki, BUMDes juga menghadapi berbagai permasalahan dalam aspek pendirian, kelembagaan, fasilitas, sumberdaya manusia, manajemen, dan finansial. Arah kebijakan pengembangan BUMDes diharapkan dapat kuat secara internal dan mapan secara eksternal baik melalui kerjasama maupun sinkronisasi program BUMDes dengan program pemerintah. Peran berbagai pihak diperlukan untuk memperkuat dan manjadikan BUMDes sebagai penggerak perekonomian desa.Kata kunci: BUMDes, Kaligondang, SWOT, penelitian tindakan