Pengaruh Kegiatan Kepramukaan Terhadap Disiplin Siswa di Madrasah Tsanawiyah Darul Ulum Bandung Diwek Jombang Tahun Pelajaran 2016-2017

Abstract

Setiap warga negara Indonesia yang berusia 7 sampai dengan 25 tahun berhak ikut serta sebagai peserta didik dalam pendidikan kepramukaan. Salah satu tujuan pramuka adalah mengajarkan kepada siswanya untuk menjadi manusia yang berdisiplin. Penelitian ini bertujuan mengetahuikegiatan kepramukaan, disiplin siswa dan pengaruh kegiatan kepramukaan terhadap disiplin siswa di MTs Darul Ulum Bandung Diwek Jombang. Jenis penelitian kuantitatif dengan metode pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi dan angket. Teknik analisis menggunakan rumus prosentase dan regresi linier sederhana, sampel penelitian 37 responden. Prosentase kegiatan kepramukaan 89,8%. Disiplin siswa 90,3%. Hasil analisis data regresi linier sederhana diperoleh nilai F hitung sebesar 0,964 dengan nilai sig. (p.value) sebesar 0,333. Karena nilai sig.(p.value) > 0,05, maka H0 diterima dan Ha ditolak. Atau dengan kata lain 0,333 > 0,005, maka keputusan yang dambil tidak terdapat pengaruh antara kegiatan kepramukaan terhadap disiplin siswa di MTs Darul Ulum Bandung Diwek Jombang tahun Pelajaran 2016/2017.