UJI AKTIVITAS ANTIMIKROBA ACTINOMYCETES DARI TANAH PERAKARAN KUNYIT PUTIH (CURCUMA ZEDOARIA)
Abstract
Secara historis, Actinomycetes menghasilkan jumlah terbesar calon obat antibiotik baru. Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi Actinomycetes dari tanah perakaran kunyit putih yang berpotensi sebagai antimikroba. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode experimental laboratory. Teknik pengumpulan data yaitu dengan uji daya hambat Actinomycetes yang telah diisolasi terhadap bakteri uji yaitu Eschericia coli dan Staphyloccocus aureus dan fungi Candida albicans untuk mengetahui adanya potensi antimikroba. Teknik analisis data yang digunakan yaitu dengan mengukur zona hambat yang terbentuk. Berdasarkan hasil uji daya hambat, dari 4 isolat, hanya 1 isolat yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri Eschericia coli dan Candida albicans. Pemeriksaan ornamen rantai spora menunjukkan bahwa isolat tersebut adalah Actinomycetes.