Dampak Pergaulan Bebas Terhadap Kalangan Anak Remaja di Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhanbatu Tahun 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak pergaulan bebas terhadap kalangan anak remaja di kecamatan Rantau Utara kabupaten labuhanbatu Tahun 2017 khususnya dikelurahan Kartini, Sirondorung, Aek Paeng, Pulo Padang, dan Padang Matinggi. Kegunaan penelitian ini diharapkan dapat memberikan gambaran mengenai dampak pergaulan bebas terhadap kalangana anak remaja dikecamatan Rantau Utara kabupaten labuhanbatu. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif metode deskriptif yaitu suatu prosedur penelitian yang menggunakan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang -orang dan pelaku yang dapat diamati. Data-data yang dikumpulkan dalam penelitian ini ada dua yaitu data primer dan sekunder. Sedangkan teknik pengumpulan data dalam penelitan ini yaitu wawancara dengan pihak kelurahan serta toko masyarakat, toko agama dan remaja. Sedangkan teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan metode berpikir  deduktif dan induktif yaitu menggunakan angket untuk mengetahui dampak pergaulan bebas terhadap kalangan anak remaja. Hasil dari penelitian ini keseluruhan responden bahwa dampak pergaulan bebas terhadap kalangan anak remaja dikecamatan Rantau Utara kabupaten labuhanbatu Tahun 2017 khususnya di kelurahan Kartini, Sirondorung, Aek Paeng, Pulo Padang, dan Padang Matinggi, bahwa responden yang mengetahui bahaya dampak pergaulan bebas seperti narkoba, berjudi, merokok, seks bebas, tawuran, mencuri, perkelahiandan minum-minuman adalah 41,8% dan yang tidak mengetahui dampak pergaulan bebas adalah 58,2%. Adapun saran agar remaja tidak terjerumus dalam pergaulan bebas yaitu bagi pemerintah diharapkan memberi bimbingan, melakukan sosialisasi dikalangan anak remaja melalaui kepala lingkungan danlurah  Kata Kunci : Dampak, pergaulan bebas, anak remaja