Model Training Needs Analysis Untuk Membentuk Perilaku Inovatif SDM Industri Kecil Sepatu Di Jawa Timur

Abstract

Perluasan pasar dan inovasi produk menjadi tuntutan dalam dunia industry, sehingga industry membutuhkan skill yang lebih baik khususnya pada tingkatan produksi sebagai upaya meningkatkan kinerja dan pemahaman terhadap produk baru. Tujuan dari penelitian ini adalah menyusun model kebutuhan pelatihan yang dimaksudkan untuk mengidentifikasi kebutuhan pelatihan dan digunakan untuk memperbaiki kesenjangan kebutuhan skill dan skill yang ada untuk perbaikan kinerja inovatif, dilakukan di industry kecil sepatu. Kebutuhan ini sangat penting karena akan didapatkan defisiensi inovasi yang dapat diperbaiki melalui sebuah pelatihan. Hasil penelitian mengidikasikan bahwa kesenjangan skill menjadi hal dasar pemicu permasalahan dan menjadi permasalahan inti yang harus diselesaikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsep model yang terbentuk adalah konsep input, proses dan output. Hasil pengembangan model pelatihan adalah kebutuhan pelatihan dan kebutuhan non pelatihan