APLIKASI SISTEM INFORMASI UNTUK MENENTUKAN KUALITAS BERAS BERBASIS ANDROID PADA KELOMPOK TANI JAYA MAKMUR DESA BENYUMAS

Abstract

Komoditas pangan merupakan salah satu komoditas penting dalam kehidupan manusia. Salah satu komoditas pangan yang menjadi bahan pangan dominan di hampir semua negara asia adalah beras, khususnya untuk negara-negara di kawasan Asia Tenggara. Karakter beras secara umum dipengaruhi oleh faktor genetik dan lingkungan. Faktor genetik padi merupakan faktor utama penentu karakter gabah dan beras. Penelitian ini memiliki tujuan dapat membantu dalam penilaian kualitas beras para petani dengan mudah. Dengan aplikasi sistem informasi berbasis android ini dapat memudahkan para kelompok tani dalam memberikan penilaian kualitas beras dan bisa digunakan dimana saja dengan menggunakan smartphone berbasis android. Keywords:  Android, Beras, Kelompok Tani