Pengaruh Pencukuran Bulu Terhadap Bobot Komponen Karkas Domba Lokal Jantan yang Dikandangkan
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pencukuran bulu terhadap bobot komponen karkas domba lokal jantan. Penelitian ini menggunakan 10 ekor ternak domba jantan hasil persilangan Merbas dengan Ekor Gemuk, yang berumur kurang lebih 1 tahun dengan kisaran bobot badan 13â20 kg. Ternak tersebut ditempatkan ke dalam kandang individual model panggung berukuran 75 x 75 x 75 cm. Rancangan Penelitian yang digunakan adalah uji statitik âtâ dengan 2 perlakuan dan 5 ulangan. Adapun perlakuan tersebut adalah Ck = Bulu dicukur, dan t ck = Bulu tidak di cukur. Hasil analisis analissis statistik menunjukkan bahwa pencukuran bulu memeberikan pengaruh yang nyata terhadap bobot komponen karkas bagian Neck, Shoulder, Ribs, Flank, Loin, Leg, Breast dan Shank ternak Domba Jantan Lokal hasil perilangan merbas dengan ekor gemuk.