PENGARUH KEPUASAN DAN KEMAMPUAN TERHADAP DISIPLIN KERJA DAN DAMPAKNYA TERHADAP KINERJA PEGAWAI (Studi pada STIE Al Washliyah Sibolga/ Tapanuli Tengah)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepuasan dan kemampuan terhadap disiplin kerja dan dampaknya terhadap kinerja pegawai. Dalam penelitian ini yang merupakan variabel bebas adalah Kepuasan Kerja (X1) dan Kemampuan Kerja (X2), sedangkan yang merupakan variabel terikat adalah Disiplin Kerja (Y1) dan Kinerja Pegawai (Y2). Dengan demikian penelitian ini termasuk penelitian penjelasan (explematori research). Analisis data dilakukan dengan analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepuasan kerja berpengaruh signifikan terhadap disiplin kerja dan kinerja pegawai STIE Al Washliyah Sibolga dengan nilai korelasi yang tinggi. Kemampuan kerja berpengaruh siginifikan terhadap disiplin kerja dan kinerja pegawai STIE Al Washliyah Sibolga dengan tingkat korelasi tinggi. Disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai pada STIE Al Washliyah Sibolga dengan tingkat korelasi masuk dalam kategori tinggi. Kinerja pegawai STIE Al Washliyah Sibolga masuk dalam kategori sangat baik.