ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP PEMILIHAN METODE AKUNTANSI PERSEDIAAN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2014-2017

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang  berpengaruh   terhadap pengambilan keputusan  metode akuntansi yang akan digunakan. Penelitian ini  meneliti 3 variabel independen yaitu ukuran perusahaan, financial leverage dan margin laba kotor. Sedangkan variabel dependen dalam penelitian ini adalah  metode FIFO dan metode rata-rata. Objek penelitian ini  adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014- 2017. Penelitian ini menggunakan jenis metode kuantitatif. Populasi penelitian ini sebanyak 25 perusahaan manufaktur. Metode pengambilan sampel  yang digunakan adalah berdasarkan kelengkapan data  perusahaan, sehingga diperoleh 13 perusahaan  sebagai sampel untuk 4 tahun pengamatan (2014-2017). Data penelitian diperoleh dari  website  Bursa Efek Indonesia. Analisis data menggunakan SPSS 16.0 versi for windows. Hasil penelitian melalui uji hipotesis dengan regresi logistik ini menunjukan bahwa secara parsial ukuran perusahaan,  financial leverage dan margin laba kotor berpengaruh  secara signifikan  terhadap  pemilihan metode persediaan.