PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA SISWA SD KELAS III MEGGUNAKAN PEMBELAJARAN CTL

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan Pemahaman Konsep Operasi Hitung Perkalian dan Pembagian  pada  Siswa Kelas III C SD Negeri 20 Mambok Tahun Pelajaran 2018/2019  menggunakan  pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL). Bentuk penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Tiap siklus terdiri  dari empat tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas III C SD Negeri 20 Mambok Tahun Pelajaran 2018/2019  yang berjumlah 28 orang siswa. Sumber data berasal dari siswa  kelas III C, guru kelas III C, kegiatan pembelajaran, dan dokumen. Alat pengumpul data yang  digunakan yaitu lembar observasi (guru dan siswa), soal tes, dan lembar angket respon siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran CTL  dapat meningkatkan Pemahaman Konsep Operasi Hitung Perkalian dan Pembagian Siswa . Aktivitas belajar siswa pada siklus I diperoleh rerata sebesar 89%  dengan  kriteria sangat baik. Pada siklus II hasil aktivitas siswa diperoleh rerata sebesar 94,5% dengan kriteria sangat baik. Pemahaman konsep siswa  pada siklus I dan siklus II mengalami peningkatan sebesar 25,92% . Sedangkan respon siswa terhadap pembelajaran CTL  sangat baik. Respon siswa terhadap pembelajaran dengan menggunakan pembelajaran  CTL diperoleh rerata sebesar 97,2% dengan kriteria sangat baik. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, disimpulkan secara umum bahwa penerapan  pembelajaran  CTL  dapat meningkatkan Pemahaman Konsep Operasi Hitung Perkalian dan Pembagian siswa  kelas III C SDN 20 Mambok Tahun Pelajaran 2018/2019. Kata Kunci: CTL,  Pemahaman Konsep, Operasi Hitung Perkalian dan Pembagian.