PENINGKATAN SELF EFFICACY TERHADAP MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN MODUL MATEMATIKA KELAS VIII SMP NEGERI 2 BANGKINANG

Abstract

Penelitian ini bertujuanuntuk mengetahui perbedaan self efficacy matematika antara siswa yang belajar menggunakan modul matematika dengan siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional. Dalam penelitian ini rumusan masalahnya adalah “Apakah terdapat perbedaan self efficacy matematika siswa antara siswa yang belajar menggunakan modul matematikadengan siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional?”. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen, dimana guru yang berperan langsung dalam proses pembelajaran dan peneliti sebagai observer. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Bangkinang  yang berjumlah 261 orang dan sebagai sampel kelas VIII G yang berjumlah 32 orang. Sedangkan objek penelitian ini adalah self efficacy terhadap matematika.Pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan dokumentasi, lembar observasi, tes dan angket. Untuk mengetahui hasil penelitian tersebut dilakukan dengan menggunakan uji t untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan self efficacy terhadap matematika. Berdasarkan hasil analisis data tersebut, diambil kesimpulan bahwa terdapat perbedaan skor self efficacy antara siswa yang belajar menggunakan modul matematika dengan siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional