ANALISIS KEMAMPUAN PEMAHAMAN DAN BERFIKIR KREATIF MATEMATIK SISWA MTs PADA MATERI BANGUN RUANG SISI DATAR
Abstract
Kemampuan pemahaman matematika adalah kemampuan siswa dalam mengingat dan menerapkan rumus pada perhitungan sederhana, dapat mengkaitkan suatu konsep/prinsip dengan konsep/prinsip lainnya, menyadari proses yang dikerjakannya, dan membuat perkiraan dengan benar. Sedangkan kemampuan berpikir kreatif adalah aktivitas berpikir seorang individu untuk memperolehgagasan baru atau cara baru dalam upaya menyelesaikan konsep permasalahan matematika. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan pemahaman dan berpikir kreatif matematik siswa MTs pada materi bangun ruang sisi datar. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII MTs. Adapun instrumen tes berupa soal kemampuan pemahaman matematik dan berfikir kreatif sebanyak 5 soal. Kesimpulan yang diperoleh yaitu kemampuan pemahaman matematik dan berfikir kreatif siswa MTs pada materi bangun ruang sisi datar masih tergolong kurang. Kata Kunci: Pemahaman Matematik, Berfikir Kreatif