Pengembangan Bahan Ajar dan LKS Berbasis Generative Multi-Representation Learning (GMRL) untuk Peningkatan Kemampuan Berpikir Aljabar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar dan Lembar Kerja Siswa (LKS) berbasis GMRL untuk meningkatkan kemampuan berpikir aljabar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pengembangan dengan prosedur sebagaimana ditetapkan oleh Instructional Development Institute, yang meliputi tiga tahapan besar: define, develop dan,evaluate. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan ajar dan LKS yang dikembangkan telah memnuhi kriteria valid dan memiliki tingkat keterbacaan tinggi, serta dapat digunakan dalam pembelajaran matematika khususnya dalam materi yang berkaitan dengan aljabar