TIPOLOGI STADION SEPAK BOLA KONTEMPORER (OBJEK STUDI: GELORA BANDUNG LAUTAN API)

Abstract

Abstract: The development of sports, especially football, began to articulate as an industry and cultural statement. The stadium, as a place for football matches and as a form of architectural work, continues to develop along with the times. The architectural development of stadiums in the modern era, led them not to act only as a building, these stadiums often transformed as an icon of a city or even the country where they located. This research was conducted to identify the factors that shape the typology of contemporary stadiums, with Gelora Bandung Lautan Api as the object of study. Based on interviews, observations and literature studies, various kinds of factors determine the typology of contemporary football stadiums. Although the standards issued by FIFA are the main influences, the concepts and approaches taken by the designer also gives considerable contribution. Thus, the application of standards applied to the design should be balanced by appropriate design approach, which resulting functional stadium architectures while still in accordance with its identitiy as a part of a city or country where it located.Keyword: contemporer, football stadium, typologyAbstrak: Perkembangan olah raga, terutama sepak bola mulai berartikulasi sebagai sebuah industri dan pernyataan budaya. Stadion, sebagai tempat berlangsungnya pertandingan sepak bola dan sebagai suatu bentuk karya arsitektur, terus berkembang seiring perkembangan zaman. Perkembangan arsitektur stadion di era modern ini kemudian menggiring stadion tidak hanya menjadi bangunan fungsional saja, sering kali stadion menjelma sebagai icon sebuah kota atau bahkan negara tempatnya berdiri. Penelitian yang dilakukan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang membentuk tipologi dari stadion kontemporer ini menetapkan Gelora Bandung Lautan Api sebagai objek studi. Berdasarkan wawancara, observasi dan studi literatur, ditemukan berbagai macam faktor yang menentukan tipologi stadion sepak bola yang kontemporer. Meskipun standar yang dikeluarkan oleh FIFA menjadi pengaruh utama, konsep serta pendekatan yang dilakukan oleh perancang juga memiliki andil yang cukup besar. Dengan demikian, pengaplikasian standar yang diberlakukan pada rancangan hendaknya diimbangi oleh pendekatan perancangan yang tepat agar arsitektur stadion yang tercipta dapat berfungsi sebagaimana mestinya tetapi tetap sesuai dengan identitasnya sebagai bagian dari suatu kota atau negara tempatnya berdiri.Kata Kunci: kontemporer, stadion sepak bola, tipologi