MODEL PEMBELAJARAN HIGH (SCOPE) DALAM PELAKSANAAN PAUD

Abstract

Dalam pembelajran High (Scope) anak-anak dilibatkan secara aktif dalam pembelajaran melalui penggunaan berbagai alat permainan yang ada, orang-orang yang terlibat dalam pembelajaran dan gagasan-gagasan yang muncul diharapkan anak akan memperoleh sejumlah pengetahuan yang bermanfaat bagi perkembangan dirinya. Anak-anak prasekolah belajar membuat perencanaan sendiri dan berlatih untuk menerapkannya agar anak dapat memperoleh pengetahuan dan kemampuan yang dibutuhkan untuk membangun landasan yang kuat bagi perkembangan dan pembelajaran mereka pada tahap selanjutnya.